Blog BianBiun - Guru oh Guru... Siapa yang tidak mengenal sosok ini. Sosok yang dari dulu menjadikan para generasi bangsa memiliki bekal ilmu dalam menggapai cita-cita mereka. Sosok yang akrab di mata anak-anak didik mereka. Sosok guru yang di cintai siswanya adalah guru yang mengajar dengan gembira, tulus, sabar, iklas, kasih sayang, disiplin dan selalu memberikan motivasi kepada anak didiknya. Memang tak bisa dipungkiri bahwa tugas seorang guru tidak hanya sebatas mengajar / memberikan ilmu kepada anak saja.
Namun juga ada oknum guru yang malah menodai dunia pendidikan dengan melakukan hal-hal yang negatif. Menjadi pengajar itu mudah namun untuk menjadi seorang GURU itu susah. Maka dari itu wahai para guru-guru, jadilah guru yang menjadi panutan anak didiknya, yang iklas berbagi dan terus berinovasi dan berkreasi. Seorang guru dijaman sekarang ini dituntut untuk terus belajar supaya terus berkembang. Selamat Hari Guru wahai bapak dan ibu guru, kami siswa-siswamu akan selalu mengenang jasa-jasamu.
| | | | | | |
Hari Guru Nasional 25 November 2012 |
Guru? Pendidik? Indonesia? Berjasa?
ReplyDeletepahlawan tanpa tanda jasa.
ReplyDelete