Cara Membuat Aksesoris Jilbab Bunga Tumpuk dari Kain Flanel

Blog Bianbiun - Sebuah Aksesoris fungsinya adalah untuk mempercantik, memperindah atau menambah sebuah tampilan menjadi lebih enak dipandang. Seperti halnya Aksesoris Jilbab, didalam memakai aksesoris jilbab juga perlu di pertimbangkan lagi apakah aksesoris tersebut cocok atau malah membuat tambah jadi ribet. Terkadang ketika kita membeli sebuah aksesoris ada yang cocok ada yang tidak cocok dengan selera kita, nah daripada membeli dan kurang cocok dengan selera kita sendiri mending kita mencoba untuk membuat sendiri saja. Mudah kok dan bahannya bisa kita dapatkan di sekitar kita. Seperti yang sudah saya tulis di postingan sebelumnya yaitu Cara Membuat Aksesoris Jilbab Dari Kain Flanel, Cara Membuat Aksesoris Jilbab Brooch Bunga Dari Kain Flanel (lagi) dan Cara Membuat Aksesoris Corsage Sederhana .

Oke deh langsung saja masih sama seperti tulisan saya sebelumnya tentang cara membuat aksesoris jilbab dengan menggunakan kain flanel. Kali ini saya akan membuat aksesoris jilbab dari kain flanel dengan bentuk bunga tumpuk.

Bahan yang digunakan masih sama, kain flanel dua warna (kali inis saya pakai warna merah dan pink), gunting, jarum, benang, lem tembak, peniti dan kancing baju yang tidak terpakai.

Langkah pertama, buat pola pada kain masing-masing kain flanel
Buat salah satu lebih besar dari yang satunya, ukuran yang lebih kecil letakkan di atas ukuran yang besar.
Jahit jelujur seperti gambar berikut, untuk mendapatkan bentuk memutar seperti bunga.
Tarik benang  hingga kedua kain yang tumpuk  membentuk seperti mahkota bunga, jahit ujungnya untuk merekatkan.

Kemudian  buat  bulatan kecil untuk bagian belakang bunga sebagai tempat peniti,seperti pada gambar
Untuk putik bunga seperti biasa gunakan kancing sebagai gantinya.Dan ini dia hasilnya....cantik kan :-)
Minister Ndru Blogger, Young Teacher, Volunteer, Ghost Developer, Content Creator

1 Response to "Cara Membuat Aksesoris Jilbab Bunga Tumpuk dari Kain Flanel"

  1. walah gak jalan ki nek kanggo aku,.. Gak tlaten

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel