Cara Membuat Situs Jual Beli ala Toko Bagus di Lokal Sekolah

Blog Bianbiun - Ide pembuatan situs jual beli untuk jaringan lokal sekolah ini muncul melihat adanya kemungkinan terjadinya transakasi jual beli di lingkungan sekolah, baik antara siswa dengan siswa ataupun siswa dengan guru maupun karyawan. Apalagi untuk sekolah yang jumlah siswanya banyak misalkan di sekolah saya yang lumayan banyak siswanya, ada sekitar 27 kelas. Mungkin ada siswa atau pengajar yang ingin menjual handphone atau barang bekas lainnya bisa memanfaatkan situs jual beli ini. Atau siswa yang sedang mencari barang bekas atau siswa yang menjual produk hasil sendiri cukup membuka situs ini. Ya bisa dianggap ini adalah pasar virtual di sekolah.

Untuk membuat situs jual beli ini digunakan Content Management System Osclass. CMS Osclass ini memang cms yang digunakan untuk jual beli dan jasa. Kita bisa mendownloadnya scriptnya secara gratis di http://osclass.org. Disana juga disediakan plugin dan template. Namun untuk templatenya masih standart, silahkan di buat sendiri templatenya misal seperti templatenya toko bagus atau berniaga.

Disini saya tidak akan membahas cara instalasi OsClass karena memang sangat mudah, apalagi bagi anda yang sudah terbiasa menggunakan wordpress, drupal atau joomla hanya butuh beberapa menit saja untuk melakukan instalasinya. Namun saya akan membahas untuk setting bahasa dan mata uang, karena untuk mata uang rupiah belum ada di defaultnya Osclass. Oke silahka login di websitenya, kalau saya di http://jualbeli.lan/oc-admin kemudian masukkan username dan passwordnya.
Login di Osclass
Pada panel market pilih languages kemudian download yang bahasa Indonesia, kemudian masuk di setting – languages disitu terdapat 2 bahasa yaitu english dan indonesia tadi. Klik disable dibawah English (US) dan klik enable di Indonesia atau kita hapus saja yang bahasa English nya (terserah). Untuk bahasa selesai, sekarang kita mengatur untuk mata uangnya supaya menjadi rupiah. Di setting pilih mata uang, disitu hanya ada 3 mata uang yaitu euro, pound dan dollar, klik tambahkan baru dan isikan :

Edit Mata uang rupiah di osclass
Kode mata uang : IDR
Lambang Mata Uang : Rp.
Nama : Indonesia Rupiah
Kemudian simpan.
Edit Bahasa di osclass
Kembali ke setting – bahasa klik edit dibawah tulisan Indonesia kemudian yang perlu diganti adalah untuk format mata uangnya menjadi {CURRENCY}{NUMBER}, poin desimal diisi tanda koma dan pemisah ribuan di isi tanda titik dan simpan perubahan. Terakhir masuk ke setting – umum di option mata uang standar pilih IDR dan simpan perubahan.
Situs Jual Beli di Lokal Sekolah dengan Osclass
Ok semoga postingan ini bermanfaat bagi anda.Dan terima kasih sudah berkenan mampir dan membaca postingan " Cara Membuat Situs Jual Beli ala Toko Bagus di Lokal Sekolah " ini. 
Minister Ndru Blogger, Young Teacher, Volunteer, Ghost Developer, Content Creator

19 Responses to "Cara Membuat Situs Jual Beli ala Toko Bagus di Lokal Sekolah"

  1. Theme Indonesianya ada nggak bang?, cek situsku ya: http://djinogadget.com/

    ReplyDelete
  2. jual theme osclass toko bagus demo di www.cyberbisnis.tk hub 08562163224

    ReplyDelete
  3. Info menarik bro, saya sudah praktek dan sekarang sudah running situsnya pedege.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. boleh minta tema.y gak gan ..

      Delete
    2. keren.. boleh minta tema.y gak gan ..

      Delete
    3. ini pake osclass juga gak gan? gan,,,share dong tutorial dari awal hingga akhir... plis.... radak bingung nih,,,

      Delete
  4. Berhasil.....Makasih Infonya gan

    ReplyDelete
  5. waw keren gan... bagus nih cms nya...

    ReplyDelete
  6. Bisa pake blogger gk Sob ? (blogspot)

    ReplyDelete
  7. gan cara menggunakan plugin-plugin yg sudah di indtall gimana ko pengaturannya gak ada

    ReplyDelete
  8. ternyata begitu ya? jadi olx lazada dan lainnya menggunakan osclass?

    ReplyDelete
  9. hasilnya masih kurang sempurna gan, tampilannya sederhana

    ReplyDelete
  10. theme free bisa di dapat dari situs mana gan?

    ReplyDelete
  11. kalau saya sih masih manual :V Cek aja www.ungaranstore.com

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel